Kenalan Yuk Dengan Reksadana Syariah!

March 27, 2020
Reksadana syariah
Reksadana syariah

Reksadana memang sedang menjadi trend sendiri bagi sebagian orang yang dekat dengan dunia dunia investasi. Salah satu jenis reksadana yang sedang banyak peminatnya adalah reksadana syariah. Reksadana jenis syariah pada dasarnya memiliki konsep yang sama dengan reksadana konvensional. Perbedaanya terletak pada penggunaan prinsip syariah Islam pada konsep dasarnya. 

Manulife sebagai wadah reksadana memiliki program khusus untuk reksadana jenis ini, yaitu Reksadana Manulife Dana Kas Syariah atau yang sering disingkat dengan MDKS. Untuk lebih jelasnya, cek langsung uraian tentang MDKS di bawah ini: Tentang MDKS MDKS dikelola dengan prinsip-prinsip syariah, serta proses investasi hanya terjadi pada efek pasar uang syariah dan deposito syariah. 


MDKS memiliki pertumbuhan yang cenderung stabil. Fitur-fitur MDKS Reksadana syariah ini memiliki beberapa fitur, diantaranya: Fitur Umum Fitur umum dalam MDKS terdiri dari tanggal penawaran yang dimulai sejak tanggal 31 Agustus 2018. Jumlah dana kelolaan terhitung tanggal 31 Desember 2018 adalah sebesar Rp. 37,32 Miliar. 

MDKS bekerja sama dengan Bank Kustodian dengan Standard Chartered Bank, dengan pembelian minimal pertama dan selanjutnya Rp. 10.000. Untuk tolak ukur kinerjanya berupa rata-rata bagi hasil deposito syariah 1 bulan pada bank lokal. Fitur Investasi Berkurangnya nilai unit likuiditas, penyertaan, perubahan alokasi efek, perubahan kondisi ekonomi dan politik negara merupakan resiko yang ada dalam investasi ini. 

Selain itu resikonya juga terjadi perubahan peraturan perpajakan, nilai investasi, pembubaran serta likuidasi dan tingkat suku bunga. Alokasi Investasi Instrumen pasar uang syariah dari MDKS dalam kurang dari 1 tahun sebesar 100% Biaya Reksadana syariah ini bebas dari beberapa biaya, baik itu biaya pembelian, penjualan kembali dan biaya pengalihan. 

Ketentuan Lainnya Ketentuan skema biaya dan minimal pembelian pada penjelasan di atas hanya berlaku jika investor membeli kembali Unit Penyertaan Reksadana dengan cara langsung melalui PT Manulife Aset Manajemen Indonesia. Untuk biaya investasi reksadana dapat dilakukan dengan menghubungi langsung agen penjual yang bersangkutan. Karena seluruh investasi melalui reksa dana memiliki resiko yang tinggi, maka calon investor harus memahami prospektus sebelum berinvestasi.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold silahkan gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic silahkan gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline silahkan gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought silahkan gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML silahkan gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silahkan parse dulu kodenya pada kotak parser di bawah ini.
Konversi Code
Disqus
Silahkan Berkomentar Dengan